Minyak kelapa atau virgin coconut oil terpercaya dapat memberikan manfaat untuk kesehatan untuk ibu hamil. Kandungan kalsium, magnesium, potasium dipercaya mampu memberikan ketenangan.
Mleanisr dari Mom Junction, Selasa (2/2) Minyak esensial juga dipercaya mampu merawat kulit stretch marks yang muncul pada masa kehamilan. Selain dioles, kamu juga bisa mengonsumsi minyak kelapa dalam jumlah sedang supaya vitamin di dalamnya dapat menyerap dengan baik.
Mom, untuk mengetahui lebih lenjut mengenai manfaat minyak kelapa pada masa kehamilan, simak penjelasan berikut ini.
1. Mengatasi efek samping kehamilan

Pada masa kehamilan, perempuan akan merasakan efek samping yang membuatnya tidak nyaman. Misalnya, morning sickness atau mual pada pagi hari.
Oleh karena itu, minyak kelapa mampu memberikan solusi alami untuk mengatasi permasalahan tersebut. Sifat menenangkan dari minyak kelapa berpengaruh pada perut sehingga mengurangi dampak refluks asam.
Selain itu, minyak kelapa juga dapat digunakan sebagai krim mata untuk mengurangi visabilitas lingkaran hitam.
2. Merawat stretch marks

Minyak kelapa dapat memberikan manfaat untuk merawat dan mengurangi stretch marks. Seperti yang kita ketahui stretch marks muncul akibat kulit mengalami peregangan.
Minyak kelapa akan bekerja untuk melembapkan dan meningkatkan elastisitas kulit. Kamu dapat menggunakannya secara rutin agar memberikan hasil yang lebih cepat.
3. Meningkatkan imunitas

Perempuan yang sedang hamil rentan terkena berbagai penyakit, akibat sistem imunitas yang menurun. Oleh karena itu, ibu hamil harus diberikan vaksin untuk meningkatkan imunitas pada tubuh.
Oleh sebab itu, mengonsumsi minyak kelapa 2 sendok makan dalam sehari mampu mengembangkan kekebalan tubuh bahkan meningkatkan bayi dalam janin. Serta mengatasi rasa mual dan sembelit saat pagi.
4. Membantu memproduksi ASI

MInyak kelapa dapat melancarkan produksi ASI selama dan setelah melahirkan. Hal ini karena minyak kelapa memiliki kandungan asam laurat yang tinggi. Sehingga, buah hati bisa mendapatkan ASI yang cukup dan berkualitas untuk membantu tumbuh kembang. Kamu dapat mengonsumsi minyak esensial ini secara rutin agar hasilnya maksimal.
5. Mengatasi kulit kering

Pada masa kehamilan, hormon di dalam tubuh akan menyebabkan berbagai perubahan pada tubuh, misalnya kulit cenderung kering dan bersisik.
Biasanya, permasalahan tersebut akan dirasakan pada trimester pertama. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, cukup mengoleskannya pada bagian kulit kering.
Gunakanlah minyak kelapa setiap malam hari sebelum tidur dan diamkan semalaman. Kemudian bilas dengan air bersih saat pagi dan rasakan perbedaannya.
Nah jadi itulah manfaat minyak kelapa untuk ibu hamil bila digunakan secara rutin. Namun, apabila muncul ketidakcocokan segera konsultasi ke dokter ya.