OKEMOM
  • Family
    • Baby
    • Toddler
    • Kids
    • Sex and Relationship
  • Lifestyle
    • Fashion
    • Beauty
    • Health
    • Tips
    • DIY
  • Review
    • Places
    • Products
  • Recipes
    • Desserts
    • Drinks
    • Foods
  • News
    • Entertainment
  • Pregnancy
    • Breastfeeding
    • Pregnant
    • Birth
  • Login
  • Register
No Result
View All Result
OKEMOM
  • Family
    • Baby
    • Toddler
    • Kids
    • Sex and Relationship
  • Lifestyle
    • Fashion
    • Beauty
    • Health
    • Tips
    • DIY
  • Review
    • Places
    • Products
  • Recipes
    • Desserts
    • Drinks
    • Foods
  • News
    • Entertainment
  • Pregnancy
    • Breastfeeding
    • Pregnant
    • Birth
No Result
View All Result
  • Login
  • Register
OKEMOM
Home Lifestyle

8 Amalan Doa Ibu Hamil dalam Islam, Bacalah Setiap Hari

Rizka Gusti Anggraini by Rizka Gusti Anggraini
November 12, 2020
in Lifestyle
A A
8 Amalan Doa Ibu Hamil dalam Islam, Bacalah Setiap Hari


Kehamilan pastinya menjadi momen penting yang sangat ditunggu-tunggu bagi pasangan suami-istri. Kebahagiaan tak terkira dirasakan oleh mereka yang akan menjadi Ayah dan Ibu.

Selama masa kehamilan, baik suami maupun istri harus sama-sama siaga menjaga kandungan agar Ibu maupun bayi tetap sehat sampai masa persalinan.

Terlepas dari itu, semua usaha tersebut tentunya perlu dibarengi dengan doa.

Bagi ibu hamil, ada doa-doa yang sangat baik diamalkan saat mengandung. Doa ibu hamil ini pun dianjurkan untuk dibaca setiap hari.





Doa Ibu Hamil dalam Islam yang Baik Diamalkan

Sebenarnya tidak ada doa khusus ibu hamil. Hanya saja, akan sangat bagus bila amalan-amalan seperti membaca doa serta dzikir dilakukan oleh ibu hamil.

Doa ibu hamil tersebut akan memberi manfaat bagi si ibu maupun bayi dalam kandungan, salah satunya mendapat rasa tenang di dalam hati dan yakin bahwa lindungan Allah selalu membersamai.

Berikut ini amalan doa ibu hamil dalam Islam yang sangat baik bila dibaca setiap hari:

RelatedPosts

Tanaman Hias Beracun dan Berbahaya

5 Daftar Tanaman Hias Beracun, Dapat Menyebabkan Kematian

Februari 28, 2021
Fakta dan Mitos Seputar Menstruasi, Cek Kebenarannya Secara Ilmiah

Fakta dan Mitos Seputar Menstruasi, Cek Kebenarannya Secara Ilmiah

Februari 27, 2021

1. Bacaan Doa Ibu Hamil

Doa ibu hamil



Artinya:

“Ya Allah, jagalah anakku selama ia berada dalam perut istriku, sehatkan ia, sesungguhnya Engkau Yang Maha Menyehatkan, tak ada kesehatan kecuali kesehatan dari-Mu, kesehatan yang tak terganggu penyakit.

Ya Allah, bentuklah ia yang ada di perut istriku dalam rupa yang baik, tetapkan dalam hatinya keimanan pada-Mu pada Rasul-Mu.

Ya Allah, keluarkan dia dari perut istriku pada saat kelahirannya secara mudah dan selamat. Ya Allah, jadikan ia utuh, sempurna, berakal, cerdas, banyak beramal.

Ya Allah, panjangkan umurnya, sehatkan jasadnya, baguskan rupanya, dan fasihkan lisannya untuk membaca hadits dan Al-Qur’an Yang Agung, dengan berkah Nabi Muhammad SAW. Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta Alam.”

Doa untuk wanita hamil di atas tidak hanya baik dibaca bagi si ibu, tapi juga dapat diamalkan oleh sang suami yang akan menjadi Ayah.

2. Membaca Surat Al Fatihah

Surat Al Fatihah

Al Fatihah merupakan surat pembuka di dalam Alquran. Ada banyak sekali keutamaan membaca Surat Al Fatihah bagi umat Muslim.

Sebagaimana Ibnul Qayyim pernah berkata:

“Aku pernah tinggal beberapa waktu lamanya di Makkah. Ketika itulah aku menderita beberapa penyakit, sementara aku tidak berobat ke dokter dan tidak pula menemukan obat.

Maka aku mengobati diriku sendiri dengan surat Al-Fatihah. Aku melihat pengaruhnya yang menakjubkan. Aku pun menceritakan pengalamanku ini kepada orang-orang yang mengeluhkan sakitnya. Dan kebanyakan mereka sembuh dengan cepat.”

Karena itulah, surat ini bagus dibaca setiap hari bagi ibu hamil. Tujuannya, tentu untuk memohon keselamatan dan kesehatan bagi ibu maupun janin yang dikandung.

Tanpa terbatas waktu dan tempat, Surat Al Fatihah dapat dibaca kapan dan di mana saja, termasuk di dalam sholat.

Selain saat sholat, Surat Al-Fatihah bisa dibaca sebanyak tujuh kali di waktu-waktu tertentu, kemudian ditiupkan pada bagian perut agar rasa sakit yang dialami selama kehamilan bisa berkurang.

3. Membaca Ayat Kursi

Doa ibu hamil ayat kursi

Selanjutnya, membaca ayat kursi yang merupakan ayat paling mulia di dalam Alquran, sebagaimana diriwayatkan oleh Ubay bin Ka’ab.

Secara keseluruhan, isi bacaan ayat kursi bermakna tentang keesaan dan kekuasaan Allah yang mutlak. Keutamaan serta manfaatnya sangat baik memengaruhi jiwa dan keimanan.

Bagi ibu yang tengah mengandung, ayat kursi termasuk doa saat hamil yang dapat dibaca dua kali saat pagi dan sore hari, juga setelah selesai sholat fardhu dan ketika ingin tidur.



4. Membaca Dua Ayat Terakhir Surat Al-Baqarah

Ilustrasi wanita hamilDua ayat terakhir dari Surat Al-Baqarah dikatakan ampuh menjaga ibu hamil dan bayi dalam kandungan dari segala sesuatu yang rentan maupun berbahaya.

Bacalah dua ayat terakhir Surat Al-Baqarah pada sore hari atau ketika hendak tidur malam. Dengan begitu, Allah akan limpahkan manfaat serta melindungi ibu dan bayi dari marabahaya.

5. Membaca Surat Al-Hasyr

Doa untuk wanita hamil

Setelah melaksanakan sholat Magrib, ibu hamil dianjurkan membaca Surat Al-Hasyr sebanyak tujuh kali. Lalu, tiupkan pada telapak tangan dan usapkan ke bagian perut ibu hamil.

Bila yang membacanya adalah sang suami. Maka langsung tiupkan ke perut istri yang mengandung begitu selesai baca Surat Al-Hasyr.

Adapun keutamaan membaca surat ini yaitu menjauhkan dari godaan setan yang terkutuk, disembuhkan dari segala macam penyakit, dan dibebaskan dari marabahaya.

6. Membaca Surat Al-Insyirah

Doa ibu hamil dalam IslamDoa untuk ibu hamil agar proses kehamilan hingga persalinan dapat berjalan lancar yakni membaca Surat Al-Insyirah setiap hari, sebanyak tujuh kali selesai sholat Magrib. Lalu, tiupkan ke perut ibu hamil.

Khasiat Surat Al-Insyirah salah satunya menjadi obat dari segala macam penyakit. Di dalam surat ini pun ditegaskan bahwa Allah selalu memberi kemudahan setelah kesulitan.

Dengan begitu, seberat apapun proses kehamilan, Insya Allah akan diberi kemudahan untuk menjalaninya sampai tiba waktu yang dinantikan.

7. Membaca Surat Ali-Imran Ayat 35

Doa saat hamil dalam Islam

Amalan doa untuk ibu hamil berikutnya adalah membaca Surat Ali-Imran ayat 35 yang dapat diamalkan setiap hari selama masa kehamilan.

Bacaan Surat Al-Imran ayat 35 dan artinya:

“Rabbi inni nazartu laka ma fi ba?ni mu?arraran fa taqabbal minni, innaka antas-sami’ul-‘alim.”

Artinya :

“Ya Tuhanku (Allah), sesungguhnya aku menazarkan kepada Engkau anak yang dalam kandunganku menjadi hamba yang shaleh dan berkhidmat (di Baitul Maqdis). Karena itu terimalah (nazar) itu dari padaku. Sesungguhnya Engkaulah Yang Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.” (QS. Al-Imran ayat 35).

8. Membaca Surat Yasin

bacaan doa untuk ibu hamilTerakhir, bacalah Surat Yasin setiap selesai sholat Magrib. Ini menjadi salah satu bacaan doa saat hamil yang baik diamalkan sejak masa kehamilan awal hingga mendekati persalinan.

Keutamaan membaca Surat Yasin ini yaitu dijauhkan dari godaan setan dan kejahatan manusia. Selain itu, membaca Surat Yasin menjadi doa bagi si buah hati kelak agar jadi pribadi yang tenang hatinya.

Sebagai tambahan:

Selain membaca doa dan surat-surat di atas, ada baiknya ibu hamil membiasakan diri lafalkan 4 surat Alquran berikut ini setiap hari secara bergantian.

  • Surat Luqman (untuk perkembangan otak bayi)
  • Surat Yusuf (untuk penampilan fisik yang indah bagi bayi)
  • Surat Maryam (untuk kemudahan dalam proses persalinan)
  • Lima ayat terakhir Surat Al-Insyiqaq (untuk kemudahan proses melahirkan).

Kemudian, sering-seringlah mengucapkan Sholawat Nabi dan salam selama sembilan bulan dan selama persalinan.

Jauhkan diri dengan musik-musik lain dan gantilah dengan membaca ayat Alquran atau berdzikir.

Jagalah kebersihan hati dan lidah. Hindari perbuatan dosa seperti ghibah dan fitnah.

Sebisa mungkin amalkan doa ibu hamil dan surat-surat Alquran di atas pada waktu-waktu mustajab, yakni di seperti malam terakhir (sholat Tahajjud), hari Jum’at, antara adzan dan iqomah, selesai sholat wajib, dan di waktu hujan turun.



Itulah beberapa doa untuk ibu hamil yang baik dibaca setiap hari agar janin dalam kandungan selalu dalam lindungan-Nya dan kelak dijadikan anak yang sholeh atau sholehah.

Semoga diberi kemudahan menjalani masa kehamilanan dan kelancaran saat proses persalinan nanti, ya.

Tags: doa ibu hamildoa saat hamildoa untuk ibu hamildoa wanita hamil
ShareTweet

Get real time update about this post categories directly on your device, subscribe now.

Unsubscribe

Related Posts

Lifestyle

Amalan-Amalan Yang Bisa Dilakukan Agar Cepat Hamil

Desember 11, 2020
kumpulan doa agar cepat hamil

Memiliki keturunan adalah impian besar bagi pasangan yang sudah menikah. Seperti yang kita tahu, setiap pasangan tentunya memiliki keberuntungan yang...

Read more
by Dwi Sherly
0 Comments
Load More
Please login to join discussion

Latest Article

Tanaman Hias Beracun dan Berbahaya
Tips

5 Daftar Tanaman Hias Beracun, Dapat Menyebabkan Kematian

by Mauditalani
Februari 28, 2021

Merawat tanaman hias sekarang ini sudah jadi hobi masyarakat di Indonesia. Mulai dari kalangan muda hingga tua pun tidak ragu...

Salad oreo milk cheese

Resep Salad Oreo Milk Cheese, Minuman Viral di TikTok

Resep Tofu Parmigiana

Tofu Parmigiana Makanan Khas Ramadan Asal Italia

membandingkan anak

5 Dampak Buruk Membandingkan Anak dengan yang Lain

Februari 28, 2021
20 Sifat Wajib Allah yang Penting Dikenalkan pada si Kecil

20 Sifat Wajib Allah yang Penting Dikenalkan pada si Kecil

Februari 28, 2021
Bumbu Rempah Asing

Mengenal Bumbu Rempah Asing, Biar Makanan Makin Otentik

Februari 28, 2021
Cara agar Bayi Aman dan Selamat

Tips agar Bayi Aman dan Selamat dari Bahaya

Februari 28, 2021
Garlic baby potato

Mampu Memperkuat Gigit Bayi, Ini Resep Garlic Baby Potato

Fakta dan Mitos Seputar Menstruasi, Cek Kebenarannya Secara Ilmiah

Fakta dan Mitos Seputar Menstruasi, Cek Kebenarannya Secara Ilmiah

Februari 27, 2021
Load More

Top Recipes

Salad oreo milk cheese

Resep Salad Oreo Milk Cheese, Minuman Viral di TikTok

Resep Tofu Parmigiana

Tofu Parmigiana Makanan Khas Ramadan Asal Italia

Bumbu Rempah Asing

Mengenal Bumbu Rempah Asing, Biar Makanan Makin Otentik

9 jam ago
Garlic baby potato

Mampu Memperkuat Gigit Bayi, Ini Resep Garlic Baby Potato

Resep Ubi Goreng

Resep Ubi Goreng dengan Pemanis Buatan Minim Kalori


  • 16.7k Fans

OKEMOM | We bring you the best Premium Lifestyle & Parenting Tips Content.

Millennial Mom Lifestyle & Parenting Tips
Limapagi Network by Fivesky Media © 2021

  • Privacy Policy
  • Contact
  • Login
  • Sign Up
No Result
View All Result
  • Family
    • Baby
    • Toddler
    • Kids
    • Sex and Relationship
  • Lifestyle
    • Fashion
    • Beauty
    • Health
    • Tips
    • DIY
  • Review
    • Places
    • Products
  • Recipes
    • Desserts
    • Drinks
    • Foods
  • News
    • Entertainment
  • Pregnancy
    • Breastfeeding
    • Pregnant
    • Birth

Copyright © 2020, OKEMOM

Welcome Back!

Sign In with Facebook
Sign In with Google
OR

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Fill the forms below to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In