Jelang Tahun Baru Imlek, biasanya masyarakat mempersiapkan dekorasi rumah untuk menciptakan suasana khas. Namun, tak jarang merasa bingung dalam menentukan tema yang tepat.
Tenang, dekorasi rumah saat Imlek bisa dibuat dengan sangat mudah tanpa mengeluarkan budget berlebih, lho. OKEMOM akan memberikan ide atau kreasi unik yang bisa disontek.
Daripada penasaran, langsung saja mengintip inspirasi dekorasi rumah saat Imlek. Aktivitas ini juga bisa melibatkan seluruh anggota keluarga di rumah. Dengan begitu, keakraban dan kehangatan keluarga semakin terasa.
1. Hiasan dinding dari kertas kado

Beri hiasan pada dinding dengan berbagai macam aksesoris yang dapat menciptakan suasana meriah. Kombinasi warna merah dan emas mampu menghadirkan kemawahan dalam ruangan.
Tak perlu mahal, buatlah hiasan dinding menggunakan kertas pembungkus kado. Bentuk kertas kado semenarik mungkin, seperti bingkai atau tulisan kaligrafi China.
Bisa juga menambahkan chinese knot atau gantungan di langit-langit. Aksesoris ini memiliki makna kebahagiaan dan kebebasan.
2. Bunga Mei Hwa dari ranting pohon

Bunga Mei Hwa menjadi ciri khas yang tak boleh dilewatkan oleh masyarakat Tionghoa. Beberapa orang ada yang memesannya jauh-jauh hari. Siapa sangka, hiasan ini ternyata bisa dibuat sendiri.
Gunakan ranting pohon yang cukup panjang dan bercabang. Kemudian, siapkan tali berwarna merah ikat kencang di beberapa bagian ranting. Tambahkan bunga plastik merah, angpau, pita merah, dan lampion kertas.
3. Gambar naga dari gelas plastik

Naga merah kerap merepresentasikan perayaan Imlek. Tak heran bila sejumlah dekorasi menyertakan naga merah. Misalnya, membuat hiasan langit rumah dengan bentuk naga merah. Gunakan gelas plastik yang disusun secara rapi. Kemudian di beri cat warna-warni. Lalu, tempelkan saja dekorasi naga di depan.
4. Lampion dari karton

Saat perayaan Imlek tiba, lampion merah wajib ada di rumah. Lampion memiliki makna penerangan hidup, keberuntungan, kebahagiaan dan harapan baru.
Ada beberapa bentuk lampion, seperti bola, lotus dan naga. Bila memiliki keahlian membuat origami, bisa mencoba bikin lampion origami sendiri di rumah.
Caranya, gunakan kertas karton merah dan bentuk menyerupai lampion. Kemudian, gantungkan lagi angpau kecil di bagian bawah supaya lebih unik.
5. Dekorasi pohon angpau

Sama halnya seperti membuat hiasan bunga Mei Hwa, untuk pohon angpau ini bisa menggunakan ranting pohon panjang dan bercabang. Rapikan dahan dan ranting yang tidak beraturan.
Setelah itu, berilah cat sesuai warna keinginan. Karena ini akan dijadikan dekorasi Tahun Baru Imlek, ada baiknya pilihlah warna emas dan perak.
Lalu, tancapkan ranting pohon tersebut pada vas bunga. Terakhir, gantungkan angpau pada ranting atau dahan. Selesai! Pohon angpau bisa diletakkan di sudut ruangan rumah.
Itulah beberapa ide dekorasi rumah saat Imlek yang kreatif dan bisa dibuat sendiri dengan bahan sederhana. Bagaimana, tidak sulit, kan? Semoga di tahun kerbau logam ini mendapatkan banyak kebahagiaan, ya.